Restorasi.NET- Gresik, Salah satu Kampus Ekonomi di Kabupaten Gresik, STIE NU Trate Gresik melalui BEM (Badan Eksekutif Mahasiswa) nya, menggelar kegiatan berbagi bersama sahabat yatim, kegiatan ini digelar di Kampus STIE NU Trate Gresik, Senin 10/04/2023.

Kegiatan berbagi bersama sahabat yatim ini dihadiri puluhan para sahabat yatim yang berada di lingkungan Trate Gresik, kegiatan yang digelar secara Offline di Aula Lantai 2 STIE NU Trate Gresik.Kegiatan ini dimulai dengan pembacaat Surat Yasin dan Tahlil bersama yang dipimpin oleh Ust.Muchsin Zuhad Al’asqolaini, kemudian dilanjutkan dengan sambutan oleh Wakil Ketua III STIE NU Trate Gresik dan dilanjutkan dengan Kajian Islam bersama Ust. Nur Samsi.

Dalam sambutannya, Nur Mufarokhah, S.Psi.,M.M. Wakil Ketua III menyampaikan dengan adanya kegiatan berbagi bersama sahabat yatim ini akan memberikan kemanfaatan dan keberkahan dobel keberkahan bulan ramdhan dan keberkahan sahabat yatim. Begitu Ucapnya.

Baca Juga:  Bekali PTPS, Panwascam Bungah Gelar BIMTEK Pengawasan Pungut Hitung Suara

Lebih Lanjut, Nur Mufarokhah, mengatakan bahwa Kegiatan Berbagi bersama Sahabat Yatim ini selain agar mendapatkan keberkahan bulan Ramadhan kegiatan ini juga merupakan rangkaian dari kegiatan Harlah STIE NU Trate Gresik yang ke-24, Semoga STIE NU Trate Gresik semakin berkembang dimasa mendatang. begitu Pungkasnya.

Dalam Kajian keislaman Ust.Nur Samsi mengajak para hadirin untuk memberikan kemanfaatan kepada sesama dengan begitu akan mensucikan hati, tentunya sebagai manusia banyak salah dan dosa maka perlu adanya penyucian hati, sehingga kita mendapatkan kebahagiaan baik di dunia maupun di akhirat.

Kegiatan ini diadakan dalam satu hari, dimulai Pukul 15.00 hingga Pakul 17.30 WIB, Pada Akhir kagiatan dibagikan hadiah bagi para pemenang lomba yang telah dihelat sebelumnya, pemenang lomba terdiri dari mahasiswa dari berbagai angkatan. (SNAT)